Viani Limardi Eks PSI Ikut Rapat DPRD DKI Saya Fraksi Rakyat

VIVA â€" Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Viani Limardi yang dipecat partainya masih saja menghadiri rapat di DPRD DKI. Momen itu terjadi saat Viani ikut nimbrung dalam rapat Komisi D DPRD DKI bersama Dinas Sumber Daya Air (SDA).
Rapat itu salah satunya membahas isu penanganan banjir di Ibu Kota. Pun, Viani dalam rapat itu memperkenalan diri sebagai bagian fraksi rakyat DKI Jakarta.
"Saya Viani Limardi dari fraksi rakyat DKI Jakarta," ujar Viani yang disambut hadirin yang hadir dalam rapat itu, Selasa, 5 Oktober 2021.
Dia bertanya kepada Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta, Yusmada Faizal terkait cara menangani masalah banjir yang ada di Jakarta. Persoalan ini seperti masalah tanggul-tanggul.
"Bagaimana cara menentukan tanggul yang mau di-sheetpile atau diturap dulu," jelas Viani
Dia melanjutkan, di daerah pemilihannya di wilayah Sunter, Jakarta Utara, ada satu tempat yang memang membutuhkan sekali untuk diperbaiki.
Kemudian, ia mempertanyakan soal Banjir yang ada di Ibu Kota. Dia bilang, setiap banjir datang rumahnya selalu menjadi langganan banjir.
Belum ada Komentar untuk "Viani Limardi Eks PSI Ikut Rapat DPRD DKI Saya Fraksi Rakyat"
Posting Komentar