Hasil Liga 1 2021 - Bungkam Persela Lamongan 2-1 Persija Raih Kemenangan Perdana

TRIBUNBATAM.id - Persela Lamongan harus mengakui keunggulan Persija Jakarta dalam pekan keempat BRI Liga 1 2021-2022, Jumat (24/9/2021).
Bertanding di Stadion Pakansari, Bogor duel Persija vs Persela berakhir dengan skor 2-1.
Dua gol kemenangan Persija Jakarta dicetak oleh Marko Simic pada menit ke-20 dan gol apik dari Alfriyanto Nico pada menit ke-45.
Sedangkan satu gol Persela Lamongan dicetak oleh van Carlos melalui sundulan pada menit ke-62.
Hasil ini menjadi kemenangan perdana Persija Jakarta di kompetisi BRI Liga 1 2021-2022.
Sebelumnya, Persija mendapat kurang memuaskan setelah selalu ditahan imbang lawan.
Jalannya pertandingan
Persija Jakarta memulai permainan dengan menyerang lebih dulu ke pertahanan Persela Lamongan.
Hingga memasuki menit ke-5, Persija masih menguasai pertandingan dengan terus menerus melancarkan serangan.
Bahkan Marco Motta memberi ancaman dengan melepas tembakan langsung kearah kotak penalti.
Baca juga: Tira Persikabo vs Persib Bandung Liga 1 2021, Robert Rene Alberts Bakal Rotasi Pemain
Baca juga: Hasil Persebaya vs Bhayangkara FC, Diwarnai Kartu Merah, Bajul Ijo Tumbang 0-1
Baca juga: Hasil Liga 1 2021 - Brace Spasojevic Antar Bali United Tumbangkan Persita Tangerang 2-1
Belum ada Komentar untuk "Hasil Liga 1 2021 - Bungkam Persela Lamongan 2-1 Persija Raih Kemenangan Perdana"
Posting Komentar