Viral di Twitter Uang Seratusan Ribu Dimakan Rayap Begini Kata Pejabat BI

BANJARMASINPOST.CO.ID - Kejadian uang kertas rusak akibat dimakan rayap kembali terjadi dan menjadi viral di media sosial.
Baru-baru ini viral di twitter, sebuah kicauan netizen yang membagikan foto sejumlah uang kertas pecahan seratus ribuan hancur gegara dimakan rayap.
Kondisi uang dimakan rayap itu cukup ngenas. Sejumlah lembaran uang kertas berwarna merah tampak bolong dan hilang di beberapa bagian.
Tak ingin rugi, si pengunggah pun bertanya kepada warganet apakah uang tersebut masih bisa ditukar dengan uang baru.
Dilansir dari kompas.com, viral di twitter foto sejumlah uang pecahan Rp 100.000 rusak karena dimakan rayap. Foto tersebut dibagikan oleh akun Twitter @areajulid, Rabu (18/8/2021).
"Wdyt? kalo uang dimakan rayap begini bisa dituker ga?" tulis akun tersebut.
Pada foto yang diunggah, tampak sejumlah uang pecahan Rp 100.000 mengalami kerusakan hingga bentuknya sudah tidak utuh lagi.
Hingga Kamis (19/8/2021) siang, twit tersebut telah dibagikan lebih dari 1.000 kali, dikomentari 1.600 kali, dan disukai 14.700 kali oleh warganet.
Banyak yang bersimpati lantaran uang seratusan ribu tersebut rusak parah. "Ya ampun. Sebagai pecinta uang, gua turut berduka dan bisa merasakan kesedihan ownernya," komentar seorang netizen.
Lalu bisakah uang yang rusak tersebut ditukar dengan uang baru?
Belum ada Komentar untuk "Viral di Twitter Uang Seratusan Ribu Dimakan Rayap Begini Kata Pejabat BI"
Posting Komentar