Pengakuan Pemulung yang Dituduh Mencuri Akui Nemu Tas Milik Pedagang Sayur Saya Simpan Dulu

TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Video pemulung dihakimi massa karena dituduh maling tas viral di media sosial.

Pemulung tersebut adalah Caslam, warga Desa Cicadas, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka.

Caslam dituduh mencuri tas milik Toto Sukarto (53), seorang pedagang sayur.

Dalam tas Toto terdapat uang Rp 1,5 juta serta surat-surat seperti SIM dan STNK.

Kejadian terjadi saat Caslam datang ke wilayah Desa Cibogor.

Kepala Desa Cibogor, Ricky Harry Abriyanto menceritakan pada Minggu (24/10/2021) Toto sedang istrirahat di sebuah warung.

Di sela istirahatnya Toto mengambil petai cina tak jauh dari warung tempatnya beristirahat.

[embedded content]

"Pak Toto ini pedagang, nah di sela-sela dagang, dia istirahat, ngopi dulu di warung. Di dekat warung itu ada pohon petai cina, terus dia ambil," kata Ricky seperti dikutip dari Tribun Jabar.

Toto lalu menaruh tasnya di bawah pohon petai.

Selesai mengambil petai cina, Toto kembali ke warung dan lupa membawa tasnya.

Belum ada Komentar untuk "Pengakuan Pemulung yang Dituduh Mencuri Akui Nemu Tas Milik Pedagang Sayur Saya Simpan Dulu"

Posting Komentar